Monday, October 26, 2015

S.I.C.K.

Aaakkkk...
Uda 5 hari ini terisolasi di dalem rumah gegara sakit...









C.A.C.A.R

Iyak sakit cacar. Baru sakit cacar.
Gini ya ternyata rasanya hhu sengsara bangetttt. Dari hari Kamis juga absen kerja, sampai waktu yang belum ditentukan.
Tapi Puji Tuhan sekarang uda lebih mendingan dari hari-hari sebelumnya. Puji Tuhan punya keluarga, khususnya Mama yang baikkkkk bangetttttttttttttt *kiss* *love*
Semoga Mama sehat-sehat selalu :)




Diposting via Smartphone, saking bosennya mau ngapain.



Saturday, October 17, 2015

SEKELUMIT MOMENT KEBERSAMAAN HR-DP DEPT


Salam pembuka dari Tweety dan Minion. Hallooooo...

We are HRDP
***Human Resource Development Policy***
(uncompletely)
HRDP Dept yang dipimpin Dept Head bernama Bu Anita ini terdiri dari HR Talent Management (TM), HR OD, HR Learning, HR Assessment, dan Area HRGA KSM. Nah, gue tergabung di HR-TM..
Inilah kami, kebersamaan kami, dengan keceriaan kami...
Salam HR...

Ceritanya singkat aja, gausah diceritain panjang lebar, langsung kenalan aja sama kita :))

Buka puasa bersama HR Cihuy (HRDP + HR Recruitment) di Sarinah
Saat ada salah satu dari kami, yaitu Mba Nzwh yg "lulus" duluan (baca: resign)
Mba Ajeng "Assessment" wedding at Serang. Kondangan sekalian jalan-jalan
Salam Gincuuuww dari kami ðŸ’‹ðŸ’‹ðŸ’‹ (Mba Fricill, Chatlyn, Dane)
Acara bulanan "The Best Employee Attendance" edisi September. Serba putiiihhh
Acara bulanan "The Best Employee Attendance" edisi Octoberber. Blueezzz. (Kiri atas Ibu Dept Head kami)
Di tengah ke-hectic-an pekerjaan masing-masing.............

Wednesday, October 14, 2015

HABIS MARA SAMPAILAH DI ELIM


HOLLLAAAAA...


Pagi ini abis baca renungan harian tentang Mara dan Elim. Apa itu Mara? Apa itu Elim?

"Sampailah mereka ke Mara, tetapi mereka tidak dapat meminum air yang di Mara itu, karena pahit rasanya. Itulah sebabnya dinamai orang tempat itu Mara." -Keluaran 15:23-
(Mara: Mata air yang pahit)

Jadi, Mara itu sebuah nama tempat yang dilewati bangsa Israel. Dan pada saat itu mereka sedang kehausan, tapi yang didapati mereka adalah air yang rasanya sangat pahit, sehingga ga bisa diminum. Jadilah bangsa Israel saat itu mengeluh dan bersungut-sungut. Namun, Musa yang saat itu menjadi pemimpin bangsa Israel mengajak mereka untuk tidak bersungut-sungut dan berdoa kepada Tuhan. Lalu mereka kembali melanjutkan perjalanannya.

"Sesudah itu sampailah mereka di Elim; disana ada dua belas mata air dan tujuh puluh pohon korma, lalu berkemahlah mereka disana di tepi air itu." -Keluaran 15:27-

Elim sebuah tempat yang dilalui bangsa Israel setelah mereka melewati Mara. Sangat berbeda dengan Mara, di Elim ada 12 mata air dan 70 pohon korma.
Kalau di Mara mereka sangat haus dan merasakan air yang pahit, di Elim rasa haus mereka terbalaskan karena disana banyak air yang tersedia, selain itu banyak juga korma, yang membuat pahit yang mereka rasakan berubah menjadi manis.

Sama seperti kita...
Kita diizinkan Tuhan untuk melewati Mara. Ada rintangan, kesulitan, kepahitan, kesedihan. Tuhan mengizinkannya untuk kita dapat memahami ketetapan-Nya, mencari-Nya, menghadap-Nya dengan segala kerendahan diri kita. Sebab manusia cenderung lebih serius dan sungguh-sungguh mencari Tuhan saat mengalami kesulitan. Tidak jarang Tuhan berkarya melalui segala persoalan hidup yang kita alami. Tuhan mau kita dekat dan bergantung hanya kepada-Nya.
Saat kamu berada di Mara, janganlah berhenti atau malah berbalik arah, tetaplah semangat melanjutkan sedikit lagi perjalananmu dan berserah kepada-Nya. Sebab kamu harus tau, sama seperti yang dialami bangsa Mesir, sehabis Mara akan sampailah kita di Elim. Tempat yang melepaskan dahaga dan memberikan kemanisan, setelah kepahitan yang kamu rasakan.

Habis Mara, sampailah di Elim, Itu bukan sebuah kebetulan. Tapi itulah JANJI TUHAN. Di balik Mara, Dia menyediakan Elim. Di balik keterpurukan dan kepahitan hidup yang Tuhan izinkan untuk kita alami, sesungguhnya Tuhan sedang menuntun kita untuk sampai di berkat berkelimpahan yang sudah Tuhan sediakan untuk kita.

Di balik duka, ada suka. Di balik pahit, ada manis. Di balik susah, ada berkat. Di balik Mara, ada Elim :)

Tuhan Yesus memberkati..